Friday, May 26, 2017

Sunrise di Maramba Beach, Resort di Pantai Sumba Timur

Sunrise di Maramba Beach
"The sunrise, of course, doesn't care if we watch it or not. It will keep on being beautiful, even if no one bothers to look at it". -Gene Amoie-
Kamu sedang berada di Kota Waingapu? Pengen lihat sunrise yang mataharinya terlihat muncul dari lautan? Jika iya, ada tempat dimana kita bisa melihat sunrise tersebut loh, yaitu di Pantai Maramba Beach (hotel dan restaurant) dan Pantai Londa Lima.

Kali ini kita akan membahas sunrise di Maramba Beach ya. Sebenarnya lokasinya kedua pantai ini berdekatan, tapi dari arah Kota Waingapu, pantai ini lebih dekat. Kedua pantai ini ada di sebelah timur laut Pulau Sumba, dengan ombak yang tenang karena di sisi utara, bukan pantai yang berhadapan langsung dengan Samudera Hindia yang ombaknya besar.
Untuk melihat sunrise tentunya kita harus bangun pagi ya. Gak perlu pagi-pagi banget berangkat dari Kota Waingapu perjalanan cuma 20 menit aja, jadi bangun jam 5 pas kok buat siap-siap, cuci muka, dan lain-lain. Nggak mau kan sudah jauh-jauh kesana tapi lupa bawa kamera, jadi jangan mepet bangun atau bisa juga disiapkan dulu dari malam hari peralatannya jadi ketika bangun tinggal berangkat.

Kondisi jalan menuju pantai terbilang bagus. Sebagian besar aspal walaupun ada bagian tertentu yang berlubang, sedangkan dari jalan utama menuju pantai masih tanah tetapi tanahnya sudah rata. Mobil sudah bisa masuk juga karena jalan udah rata, dan dari pihak hotel pasti sudah mempersiapkan akses jalannyanya. Dari Kota Waingapu ikuti saja jalan ke Pantai Londa Lima, nanti akan ada pom bensin, nah setelah pom bensin ada gang kecil (ada tulisan Maramba Beach Hotel and Restaurant) tinggal masuk, nanti ada pertigaan belok ke kiri ya, pokoknya ikuti jalan yang lebar deh, sebenarnya di pertigaan ada tanda tapi di tiang dan tulisannya kurang jelas.

Sesampainya kami di Maramba Beach, hotel dan restaurantnya masih tutup tapi untungnya di samping hotel masih ada tanah kosong jadi bisa masuk. Sepulang dari foto-foto sempat nanya pegawai disitu katanya jam 7 baru buka.

Pantainya sendiri bukan pantai pasir tapi pantai dengan batu kecil-kecil. Tapi yang membuat menarik ada bangunan khas Sumba yang sengaja dibuat oleh pihak hotel, bangunan ini sedikit menjorok ke laut. Jadi selain melihat matahari yang terbit langsung dari laut kita bisa lihat bangunan khas Sumba juga.

Mungkin klo nginep di hotel lebih bagus ya viewnya, tapi dari referensi yang saya dapat dari travell**a harganya lumayan sih Rp900.000-Rp1.300.000. Kalau pagi itu restaurannya udah buka sebenarnya ga perlu menginap, cukup pesan minum aja ga apa-apa kok, udah boleh masuk. Apalagi kalau ada teman di Waingapu, nginep aja disitu trus usaha dikit jalan pagi-pagi.

Jadi kesimpulannya :
  • view sunrisenya bagus, tapi kondisi pantainya bukan pasir jadi kurang oke buat mandi;
  • waktu perjalanan : dengan motor 20 menit, jalan kaki ke pantai 1 menit;
  • kondisi jalan : bagus;
  • akses masuk : pada saat ditulis gampang karena ada tanah kosong di samping hotel. Kalau udah dibangun kayaknya susah karena hotelnya masih tutup;
  • biaya : 5ribu rupiah buat beli bensin.
Nih foto rumah khas Sumbanya. Foto sunrise ada di atas ya. Untuk foto-foto yang lain ada di Instagram-ku, klik aja link di bagian bawah ya, ada simbol Instagramnya kok.
Pantai Maramba Beach
Semoga bermanfaat khususnya buat kamu yang nyari referensi pengen lihat sunrise, mungkin ini bisa jadi referensi karena ga terlalu jauh dan viewnya sudah oke. Feel free to ask, Thank you.


EmoticonEmoticon